Kali ini Dekranasda prov.Sumatera Barat dan Dinas Koperindagpastam Kab.Tanah Datar mengundang perempuan penenun dari Lintau dan beberapa penenun dari Pandai Sikek untuk berdialog. Dialog diadakan di Gedung Indo Jelito, Batusangkar-Kab.Tanah Datar. Dari Dekranasda Prov Sumatera Barat, ibu gubernur sebagai ketua yang datang, dan Dekranasda Kab.Tanah Datar diwakili oleh Istri wakil Bupati sebagai wakil.
Beberapa poin penting dalam dialog ini adalah Dekranasda dan Dinas Koperindagpastam akan memfasilitasi peralatan menenun, memfasilitasi perluasan pasar bagi produk tenun warna alam dan memfasilitasi learning center untuk pengembangan dan belajar menenun di nagari Tanjung Bonai Kec.Lintau Buo Utara Kab.Tanah Datar.
Batusangkar, 27 September 2016.